Peduli UMKM, Lapaska Lombok Tengah Berikan Sarana Usaha Kepada Pelaku Usaha Mikro

    Peduli UMKM, Lapaska Lombok Tengah Berikan Sarana Usaha Kepada Pelaku Usaha Mikro
    Lapaska Lombok tengah Serahkan Gerobak jualan pada pelaku usaha mikro, ,(12/04)

    Lombok Tengah NTB - Lembaga Pemasyarakatan Terbuka (Lapaska) Kelas IIB Lombok Tengah Kanwil Kemenkumham NTB berikan dukungan usaha kepada pelaku usaha mikro.(13/04)

    Peduli UMKM adalah salah satu rangkaian kegiatan HBP ke-58 tahun 2022 dengan harapan dapat membantu memajukan para pelaku usaha mikro.

    Dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Lombok Tengah Agung Putra memberikan sarana usaha berupa satu unit gerobak untuk pelaku usaha mikro yang merupakan klien pemasyarakatan yang sebelumnya merupakan binaan Lapas Terbuka Lombok Tengah.

    "Ini gerobaknya pak ucok, semoga bisa dimanfaatkan dengan baik, dengan gerobak ini kami harapkan menambah rezeki sehingga dapat mencukupi memenuhi kebutuhan rumah tangga, " ujar Agung Putra

    Dukungan usaha ini diharapkannya dapat memberikan manfaat dan memajukan usaha pelaku usaha mikro.

    “Dalam rangkaian kegiatan HBP ke-58 tahun 2022, yang salah satu kegiatannya adalah “Pemasyarakatan Peduli UMKM”, yaitu pemberian dukungan usaha berupa sarana untuk menunjang kegiatan pelaku usaha mikro, " Ujar Agung Putra saat pemberian bantuan berupa gerobak.

    Klien pemasyarakatan tersebut sangat berterima kasih kepada pihak Lapas Terbuka Lombok Tengah, karena hal ini dirinya merasa terbantu.

    “Saya menyampaikan banyak terimakasih kepada pihak Lapas, saya merasa sangat terbantu dengan adanya gerobak yang diberikan, sekali lagi saya sangat berterimakasih kepada Bapak Kalapas” pungkasnya.(Adbravo)

    NTB
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Serius Bangun ZI, Lapaska Lombok Tengah...

    Artikel Berikutnya

    Korban Curas Jadi Tersangka Pembunuhan

    Berita terkait